praktikum IPA modul 3 - Uji lemak, karbohidrat, dan protein

Laporan Praktikum IPA Modul 3

                   UJI KARBOHIDRAT, LEMAK DAN PROTEIN DALAM MAKANAN                  

A. KEGIATAN PRAKTIKU
1. Judul Percobaan : Pengelompokkan Bahan Makanan
a. Tujuan
            Dapat mengelompokkan bahan makanan berdasarkan kandungan zat gizinya.
   b. Alat dan Bahan
               1) Tempat plastik
               2) 20 macam bahan makanan
   c. Cara kerja
                  1)      Kumpulkan bahan makanan sebanyak 20 macam
                  2)      Kelompokkan masing-masing bahan makanan tersebut ke dalam kelompok                   karbohidrat, protein, lemak dan vitamin.
                  3)      Catat semua data masing-masing kelompok itu dalam kolom yang sudah disediakan                pada lembar kerja.
                  4)      Simpulan apa yang dapat diambil dari percobaan ini?
d. Hasil Pengamatan
Pengelompokkan Bahan Makanan Berdasarkan Zat Gizi
No
Jenis bahan makanan
Karbohidrat
Protein
Lemak
Vitamin
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20
Kentang
Tepung
Jagung
Ubi jalar
Gandum
Beras merah
Talas
Telur
Ikan
Daging
Kedelai
Kacang tanah
Susu
Kacang hijau
Kacang merah
Wortel
Tomat
Bayam
Daun pepaya
Gajih
V
V
V
V
V
V
V







V
V
V
V
V
V
V
V











V
V






V
V
V
V
V
V
V

V
V
V
V
V
V
V
V
V
V
V
V
V

e. Pembahasan
      1.      Karbohidrat disebut juga hidrat arang atau zat tepung merupakan makanan pokok yang berguna sebagai sumber zat tenaga.
Karbohidrat terdapat pada padi-padian atau umbi-umbian, misal kentang, jagung, ubi jalar, gandum, tepung beras, beras merah.
      2.      Protein sebagai zat pembangun terdiri 2 hal :
            a). Protein nabati bersumber dari tumbuhan
                 Contoh : kacang hijau, kedelai, dan kacang tanah
            b). Protein hewani bersumber dari hewan
                 Contoh : susu, telur
      3.      Lemak berfungsi sebagai sumber energi dan cadangan energi
                     Terdapat pada kelapa, kemiri, gajih
      4.      Vitamin berguna sebagai zat pembangun
            Contoh :
            a. Tomat, wortel sebagai sumber prekusor vitaminA (B kerotin)
            b. Bayam, daun pepaya sebagai mereduksi pembentukan kolesterol.




f. Kesimpulan
Berdasarkan pengamatan pengelompokkan bahan makanan berdasarkan zat gizi ada 4 jenis.
1. Karbohidrat sebagai sumber zat tenaga
    Contoh : kentang, tepung beras, jagung
2. Protein sebagai zat pembangun
    Contoh : telur, ikan, daging, kedelai
3. Lemak sebagai sumber energi dan cadangan energi
    Contoh : gajih
4. Vitamin sebagai zat pembangun
    Contoh : wortel, tomat, bayam, daun papaya
g. Jawaban pertanyaan
    1. Zat makanan (zat gizi) yang dibutuhkan balita adalah
        a. Zat pembangun  : protein, mineral, vitamin, air
        b. Zat pengatur       : protein, air
    2. Zat makanan (zat gizi) yang dibutuhkan untuk orang bekerja adalah:
         a. Zat tenaga         : hidrat arang/karbohidrat, lemak, protein
         b. Zat pembangun : protein, mineral, vitamin, air
         c. Zat pengatur      : protein, air
    3. Zat makanan (zat gizi) yang dibutuhkan pada usia lanjut
        a. Zat pembangun  : protein, mineral, vitamin, air
        b. Zat pengatur       : protein, air
B. Uji Lemak
     1. Tujuan praktikum : dapat mengidentifikasi bahan-bahan makanan yang mengandung lemak
                                       dan mengelompokkannya yang dapat dijadikan sumber lemak
                              
2. Alat dan bahan :
a. Piring plastik
b. Pipet 
c. Kertas coklat sampul buku  ukuran 10 x 10   
d. Kemiri 
e. Wortel                              
f. Seledri
g. Singkong kering
h. Pepaya 
i. Santan
j. Air   
k. Pepaya
l. Santan
m. Minyak goring
n. Susu
o. Margarin     
p. Lampu/senter
q. Biji jagung kering
r. Kacang tanah yang dikupas
s. Sendok
                       
 3. Cara Kerja:
a.       Mengambil dua buah kertas coklat sampul buku yang telah dipotong-potong dengan ukuran 10x10 cm2.
b.      Meneteskan air dengan pipet di atas salah satu kertas coklat
c.       Meneteskan minyak dengan pipet diatas salah satu kertas yang lain
d.      Membiarkan kedua dengan pipet diatas salah satu kertas yang lain
e.       Mengambil kesepuluh kertas coklat yang telah disiapkan. Memberi nomor dan mana jenis bahan makanan yang diuji.
f.        Menghancurkan kemiri, usap-usap diatas kertas-kertas coklat kira-kira 10 kali dan membersihkan sisa kemiri. Biarkan 5-10 menit.
g.       Sambil menunggu waktu 10 menit kerjakan hal serupa untuk kesembilan bahan makanan lain. Mencairkan margin diatas sendok dengan menggunakan nyala lilin. Teteskan margin diatas kertas coklat. Biarkan selama 10 menit.
h.      Mengusap seledri di atas kertas coklat berulang kali. Usap-usapkan biji jagung kering diatas kertas coklat berulang-ulang dan melakukan bahan-bahan makanan lain dengan cara yang sama membiarkan kesimpulan kertas coklat ini selama 10 menit.
i.        Setelah 10 menit mengamati kertas coklat satu persatu dengan mempergunakan lampu atau senter ke arah bekas usapan dari bahan-bahan makanan yang diuji serta menentukan kertas yang meninggalkan bekas noda minyak serta mencatat pada tabel berikut:
No.
Kertas
Bahan Yang Diuji
Meninggalkan Bekas Minyak
Ya
Tidak
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
Kemiri
Margarin
Seledri
Wortel
Biji jagung kering
Singkong kering
Kacang tanah kering
Pepaya
Santan/kelapa
Susu
V
V




V

V
V


V
V
V
V

V

 Pembahasan hasil percobaan
a.       Setelah bahan makanan tersebut digosok pada kertas payung dibiarkan 5-10 menit akan meninggalkan bekas dan sebagian tetap
b.      Jika bahan makanan mengandung lemak akan meninggalkan bekas seperti minyak dan transparan.


Kesimpulan
a.       Makanan yang mengandung lemak membekas pada kertas payung, antara lain: kemiri, margarin, kacang tanah kering, santan/kelapa dan susu.
b.      Makanan yang tidak membekas berarti tidak mengandung lemak antara lain: sledri, wortel, singkong kering, pepaya, sedang biji jagung sedikit meninggalkan bekas.

Jawaban
1. Kemiri halus sebab mengandung minyak
    Sledri kasar sebab banyak air
2. Kemiri transparan atau tembus pandang
    Sledri kembali kering
3. Jadi yang mengandung lemak: kemiri, margarin, kacang tanah, santan, susu

C. Uji Protein
     1. Tujuan : dapat mengidentifikasi bahan-bahan makanan yang mengandung protein dan
                        mengelompokkan bahan-bahan makanan yang dapat dijadikan sumber protein.
                                         
     2. Alat dan bahan :
                a. Piring plastik                                  
                b. Pipet           
                c. Lilin
                d. Alat gelas/piring                                                     
                e. Cangkir plastik                               
                f.  Penjepit tabung reaksi
                g.  Korek api
                h.  Sendok makan
                i.  Air kapur
                 j.  Air   
            k.Gula pasir
            l.  Putih telur yang direbus
            m. Roti
            n. Tempe
            o. Daging ayam
            p. Tepung terigu
            q. Bulu ayam
            r.  Seledri
            s.  Kangkung                       



     3. Cara Kerja:
         a. Melalui pembakaran
1.       Menyalakan lilin didirikan diatas alas gelas kemudian bulu ayam dijepit dengan jepitan lalu dibakar. Membau aroma bulu ayam yang nantinya dijadikan sebagai kontrol percobaan.
2.      Menjepit satu persatu bahan yang akan diuji dengan cara membakar diatas nyala lilin. Kemudian mengamati dan membau aroma yang ditimbulkan makanan yang baunya seperti bau bulu ayam.
No.
Bahan Makanan
Waktu dibakar berbau
Seperti bulu ayam terbakar
Aroma lain
1
2
3
4
5
Seledri
Kangkung
Putih telur
Roti
Daging ayam

V


V
V
V

V

        3.      Kesimpulan
a.       Yang berbau seperti bulu ayam berarti mengandung protein, yaitu: putih telur dan daging ayam.
b.      Yang berbau aroma lain, tidak atau kurang mengandung protein, yaitu: sledri, kangkung dan sledri.

b. Uji dengan menggunakan tembaga sulfat
1.       Melarutkan dua sendok makan tembaga sulfat  ke dalam 1 cangkir air.
2.      Mengatur bahan makanan yang akan diuji diatas piring plastik.
3.      Menyiapkan dua bahan pipet satu utuk mengisap air, kapur dan satunya untuk mengisap larutan tembaga sulfat.
        4.      Memberikan dua tetes larutan kapur untuk setiap bahan makanan yang akan diuji. Pada bagian tetesan air kapur kemudian diteteskan dua tetes larutan tembaga sulfat.
      Selanjutnya mengamati dan mencatat perubahan warnanya.

No.
Bahan Makanan
Warna yang terjadi setelah ditetes
kapur dan larutan tembaga sulfat
Sebelum
Sesudah
1
2
3
4
5
Gula pasir
Putih telur direbus
Roti
Daging ayam
Tepung terigu
putih
putih
putih
putih
putih
putih
ungu
putih
ungu
putih

5.      Pembahasan hasil percobaan
  1. Bahwa semua jenis makanan yang mengandung protein jika ditetesi larutan tembaga sulfat dan air kapur akan berubah menjadi ungu
  2. Semua jenis makanan yang tidak mengandung protein jika ditetesi larutan tembaga sulfat dan air kapur tidak berubah menjadi ungu
  3. 6.      Kesimpulan
  4. Semua bahan makanan yang diuji tersebut diatas tidak menunjukkan perubahan yang sama.
  5. Makanan yang mengandung protein berwarna ungu yang tidak mengandung protein tidak mengalami perubahan.

c. Jawaban pertanyaan
1.       Nasi, tepung terigu, kentang jika diberi yodium berwarna biru tua sebab mengandung karbohidrat.
2.      Kertas payung yang digosok dengan kemiri, margarin, kacang, santan dan susu akan tembus pandang bila dilihat dengan lampu senter atau dibawah sinar matahari.
3.      Putih telur dan daging ayam bila dibakar baunya mengandung seperti bulu ayam artinya banyak mengandung protein.
4.      Daging ayam dan putih telur bila diberi larutan tembaga sulfat dan air kapur berwarna ungu.
5.       Sumber karbohidrat (amilum) yaitu: nasi, gula pasir, kentang, tepung terigu
6.      Sebagai sumber lemak yaitu: kemiri, margarin, kacang kering, santan dan susu
7.       Sebagai sumber protein yaitu: putih telur dan daging ayam.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PRAKTIKUM IPA SD MODUL 7. OPTIK

Perkembangan Peserta Didik modul 3 (resume)